Samurai (侍 atau 士)
adalah istilah untuk perwira militer kelas elit sebelum zaman
industrialisasi di Jepang. Kata "samurai" berasal dari kata kerja
"samorau" asal bahasa Jepang kuno, Pada zaman Nara, (710 –
784), istilah ini diucapkan "saburau" yang berarti "melayani" dan
kemudian menjadi saburai, istilah samurai dan bushi menjadi sinonim
pada akhir abad ke-12 (zaman Kamakura). Pada zaman Azuchi-Momoyama
(1573 – 1600) dan awal zaman Edo (1603), istilah saburai berubah
menjadi samurai yang kemudian berubah pengertian menjadi “orang yang mengabdi”.
Istilah lain yang lebih tepat adalah bushi (武士) yang digunakan semasa zaman Edo . Istilah bushi yang berarti “orang yang dipersenjatai/kaum militer”, pertama kali muncul di dalam Shoku Nihongi ( 続日本紀 ), pada bagian catatan itu tertulis “secara
umum, rakyat dan pejuang (bushi) adalah harta negara”. Bagaimanapun,
istilah samurai digunakan untuk prajuIstirit elit dari kalangan bangsawan,
dan bukan contohnya, ashigaru atau tentara pejalan kaki. Samurai yang
tidak terikat dengan klan atau bekerja untuk majikan (daimyo) disebut
ronin ("orang ombak"). Ronin (浪人 rōnin)
atau rōshi adalah sebutan untuk samurai yang kehilangan atau terpisah
dari tuannya di zaman feodal Jepang (1185-1868).
Pada
era pemerintahan samurai, istilah awal yumitori (“pemanah”) juga
digunakan sebagai gelar kehormat bagi sejumlah kecil panglima perang,
walaupun pemain pedang telah menjadi lebih penting. Pemanah Jepang
(kyujutsu), masih berkaitan erat dengan dewa perang Hachiman.
Pada akhir era Tokugawa, samurai secara umumnya adalah kaki tangan umum
bagi daimyo, dengan pedang mereka hanya untuk tujuan istiadat.
Beberapa istilah lain samurai.:
• Buke (武家) – Ahli bela diri
• Kabukimono - Perkataan dari kabuku atau condong, gaya samurai berwarna-warni.
• Mononofu (もののふ) - Istilah silam yang berarti panglima.
• Musha (武者) - Bentuk ringkasan Bugeisha (武者), harafiah. pakar bela diri.
• Si (士) - Huruf kanji pengganti samurai.
• Tsuwamono (兵) - Istilah silam bagi tentara yang ditonjolkan oleh Matsuo Basho dalam haiku terkemukanya. Arti harafiahnya adalah orang kuat.
No comments:
Post a Comment